SMK Muhammadiyah 5 Babat Tahun Pelajaran 2010/2011 melaksanakan Penerimaan Peserta Didik Baru Secara Online, hal ini dilakukan untuk memudahkan dalam pendaftaran sehingga yang Calon Pendaftar Peserta Didik Baru yang bertempat tinggal jauh dari kota Babat-Lamongan dapat mengikuti pendaftaran secara online. Jika ingin mendaftar secara online silakan klik pada menu petunjuk pendaftaran.
Untuk mendaftarkan diri sebagai Calon Peserta Didik Baru, anda dapat melalui dua cara, yaitu:
1) Melakukan Pendaftaran secara konvensional (offline)
Melakukan pendaftaran langsung datang ke tempat Pendaftaran Kampus/Gedung SMK Muhammadiyah 5 Babat, beserta membawa berkas yang tercantum dalam syarat-syarat pendaftaran. Anda dapat langsung melihat pengumuman penerimaan Peserta Didik Baru di website kami pada menu Pengumuman, untuk melihat Informasi Siswa yang telah mendaftar berdasarkan Rangking Skor penilaian.
2) Melakukan Pendaftarean secara online
Melakukan pendaftaran melalui jarak jauh menggunakan media internet, anda harus memiliki alamat e-mail pribadi untuk melakukan pendaftaran Online. Anda diwajibkan mengisi form pendaftaran Online terlebih dahulu untuk memasukkan data-data anda secara detail untuk kami proses. Setelah mengisi form pendaftaran, anda dapat melakukan pembayaran biaya Pendaftaran melalui transfer biaya pendaftaran ke No. Rekening 0683-01-004140-50-1 Bank BRI KCP Babat a/n Khoirul Muslimin. Setelah melakukan transfer, diharapkan Anda melakukan notifikasi melalui SMS dengan cara ketik: PPDB[SPASI][NAMA CALON SISWA][SPASI][JUMLAH NOMINAL YANG DITRANSFER][SPASI][TRANSFER ATAS NAMA][SPASI][TANGGAL TRANSFER]. Kirim ke No: 087856223838 (Zamroni Masjid, S.Pd).
Setelah melakukan notifikasi SMS, agar data anda dapat kami proses dan kami validasi, Segera melakukan konfirmasi transfer melalui Form Konfirmasi .
Setelah data kami proses dan kami validasi, anda akan mendapatkan No. Pendaftaran yang akan kami kirim via email. Simpan No. Pendaftaran dan bukti fisik transfer anda untuk diserahkan kepada kami beserta berkas-berkas yang harus dipenuhi (ijazah dll.).
Jika anda sudah mendapatkan No. Pendaftaran, anda sudah memiliki hak sama seperti Calon Peserta Didik yang melakukan pendaftaran melalui cara Offline, dan pastikan nama anda tercantum dalam Pengumuman PPDB kami, yang menandakan bahwa pendaftaran anda sudah kami terima. Untuk lebih jelasnya anda dapat menghubungi kami di hotline: (0322) 451313 atau via chat operator yang sudah kami sediakan di website kami, e-mail:[email protected].
Babat, 19 Juni 2010
Panitia PPDB SMK 2010
|