PPDB SMK Muhammadiyah 5 Babat sudah dimulai Tgl. 10 - 14 Juni 2013 untuk Gelombang I, dan Tgl. 26 Juni - 3 Juli 2013 untuk Gelombang II.
SMK Muhammadiyah 5 Babat mulai menggunakan PPDB Sistem Online sejak 2 tahun yang lalu, sistem dikelola oleh Staf IT SMK Muhammadiyah 5 Babat, Bpk. Zamroni Masjid Zunaidi, S.Pd, Abdul Rohman, S.Kom dan H. M. Rouf Mubarok,ST selaku Sekretaris PPDB Tahun 2013. Sistem PPDB Online ini selalui diperbaiki dari waktu ke waktu agar kinerjanya semakin optimal, karna banyak fitur-fitur yang harus ditambahkan agar lebih mudah dan informatif.
PPDB Online memberikan kemudahan kepada pendaftar, pendaftar dapat langsung memantau hasil ranking penilaian secara realtime 24 jam.
Pada tahun ini SMK Muhammadiyah 5 Babat melakukan penilaian skor PPDB berdasarkan Nilai UN, yaitu Nilai Mata Pelajaran yang diujikan di UN, dan dijumlahkan dengan bobot masing-masing Mata Pelajaran. Sehingga siswa dengan nilai UN tinggi otomatis akan berada di Deretan/Rangking atas.
Pendaftaran Sistem Online juga bisa dilakukan di rumah/warnet atau melalui perangkat mobile yang terhubung dengan jaringan internet. Alur PPDB adalah sebagai berikut:
1. Siswa melakukan entry data Biodata lengkap secara mandiri melalui url: http://ict-smk.net/psbonline (bagi pendaftar dari rumah/warnet), atau peserta datang langsung ke Kantor SMK Muhammadiyah 5 Babat (entry data akan dilakukan oleh Petugas PPDB SMK).
2. Siswa mendapatkan username dan password PPDB Online, dan dapat melakukan login melalui halaman http://ict-smk.net/psbonline
3. Siswa melakukan Verifikasii data, bagi pendaftar dari luar, yaitu dengan cara datang ke SMK menyerahkan FC Ijazah yang dilegalisir, serta melengkapi persyratan-persyaratan sesuai dengan yang tercantum pada brosur PPDB. Bagi pendaftar yang datang langsung, dapat langsung melengkapi persyaratan pada saat pendaftaran.
4. Siswa dapat melihat pengumuman secara real time Online, Informasi yang dapat diakses dari pengumuman adalah Posisi Rangkin peserta dan penilaian (skor) yang dimiliki. Pengumuman dapat dipantau di url http://ict-smk.net/psbonline/pengumuman.php
5. Calon peserta didik/siswa mengakses pengumuman akhir yaitu untuk PPDB Gelombang I pada Tgl 15 Juni 2013 dan Untuk PPDB Gelombang II pada Tgl. 4 Juli 2013.
6. Calon peserta didik/siswa mendapatkan informasi seputar Daftar Ulang melalui website/hotline atau langsung datang ke SMK Muhammadiyah 5 Babat, Daftar Ulang untuk PPDB Gelombang I: Tgl. 17 - 19 Juni 2013, sedangkan untuk Gelombang II : Tgl. 5 - 6 Juli 2013.
Kami memberikan kemudahan dalam melakukan pendaftaran, segala pertanyaan seputar PPDB 2013 SMK Muhammadiyah 5 Babat, dapat menghubungi nomor Hotline kami 085731375612, 081217845445 (Bpk. Imam Bagus Setiawan)